Zinedine Zidane: Lawan Man City Tetap Akan Jadi Laga Sulit





Hasil gambar untuk Zinedine Zidane

 Manchester City baru saja mendapatkan hukuman larangan berlaga di kompetisi Eropa. Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, menilai The Citizens tetap lawan kuat.

City menjadi lawan Madrid di babak 16 besar Liga Champions. Laga leg I berlangsung di Santiago Bernabeu, Kamis (27/2/2020).

Menatap laga itu, City baru saja mendapatkan pukulan telak. Mereka disanksi tak boleh berlaga di kompetisi Eropa selama dua tahun karena melanggar Financial Fair Play.

Zidane menepikan fakta itu, tetap menganggap City lawan berat untuk Madrid. Dia juga masih fokus untuk menghadapi Celta Vigo, Senin (17/2) dini hari WIB.

"Ada tim yang kompetitif di segala sisi, itu akan menjadi laga yang sangat sulit," kata Zidane di As.

"Untuk hukumannya, saya lebih memilih untuk tak membuat pernyataan. Itu bukan tugas saya."

"Perhatian penuh saya pada pertandingan besok melawan Celta --lawan yang berat, dan terutama mempertimbangkan posisi mereka di klasemen. Mereka akan mempunyai motivasi ekstra melawan kami," dia menambahkan.

Posting Komentar

0 Komentar

Facebook Twitter Instagram